Bertemu lagi dengan kami, Konsultan Pajak Balikpapan, Menurut Kasmir (2008:176) “perputaran piutang merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur berapa lama penagihan piutang selama satu periode atau berapa kali dana yang ditanam dalam piutang ini berputar dalam satu periode. Semakin tinggi rasio menunjukkan bahwa modal kerja yang ditanamkan dalam piutang semakin rendah (bandingkan dengan rasio tahun sebelumnya) dan tentunya kondisi ini bagi perusahaan semakin baik demikian sebaliknya jika rasio semakin rendah ada over investment dalam piutang.
Perusahaan membutuhkan dana yang guna keberlangsungan usaha yaitu yang paling likuid kas dan piutang, tetapi untuk akun piutang perusahaan sering kesusahan untuk mendapatkan dana piutang tersebut tergantung dengan pelanggan karena dari sisi lain operasional perusahaan tidak begitu memeriksa hanya berorientasi pada penjualan saja. Perputaran piutang harus terjadi karena menunjukkan berapa kali suatu perusahaan melakukan tagihan atas piutangnya pada suatu periode tertentu. Bagaimana sih caranya agar kita bisa memperlancar perputaran piutang ?
Melalui tulisan ini kami akan membantu mengurai tentang Perputaran Piutang, kami berharap dari tulisan ini bisa menjawab beberapa pertanyaan diatas.
Untuk melancarkan perputaran piutang perusahaan harus mempunyai strategi untuk mendapatkan piutang dari pelanggan, ada beberapa informasi untuk melancarkan piutang pelanggan :
- Membuat jadwal pembayaran
Jika mendapatkan pembelian atau mengerjakan proyek dengan skala besar, buatkan skema pembayaran yang dapat diterima oleh perusahaan maupun pelanggan dalam negosiasi kontrak. Jangan tempatkan pembayaran secara penuh di tanggal jatuh tempo. Tapi buat dengan membaginya pada tanggal-tanggal tertentu sampai jatuh tempo. Ini akan meringankan kedua pihak dalam merealisasikan proyek.
- Berikan diskon atau insentif pembayaran
Dalam memberikan penawaran harga, perusahaan tentunya sudah memberikan margin beberapa persen dari HPP produk item. Mengurangi sedikit keuntungan dari produk yang dijual tentunya tidak akan terlalu mempengaruhi pendapatan. Berikan sedikit insentif atau diskon harga bagi pelanggan yang dapat membayar piutang tepat waktu atau sebelum jatuh tempo pembayaran. Hal ini mungkin akan membuat pelanggan tertarik untuk membayar piutangnya tepat waktu.
- Kirim reminder pembayaran
Kirimkan pengingat kepada pelanggan anda bahwa jatuh tempo piutang sudah dekat satu atau dua minggu sebelumnya. Pengingat ini akan membuat pelanggan dapat menyiapkan dana untuk pembayaran piutangnya. Beberapa kasus keterlambatan atau gagal bayar piutang adalah karena pelanggan tidak siap dengan pengeluaran yang juga besar yang bersamaan dengan tanggal jatuh tempo piutangnya.
- Kirim reminder dengan format berbeda-beda
Mungkin perusahaan anda memiliki format reminder yang sama untuk setiap pelanggan yang memiliki piutang. Mencoba untuk membuat format reminder yang berbeda satu sama dan ditandatangani langsung oleh pimpinan selaku pemilik perusahaan atau mungkin manajer keuangan. Mungkin cara ini sedikit merepotkan, tetapi pelanggan akan merasa “dihargai” jika mendapatkan surat langsung dari pimpinan langsung bukan atas nama perusahaan anda.
- Setelah pengingat, saatnya “peringatan”
Empat tips sebelumnya adalah pengingat halus untuk pelanggan agar tidak telat membayar piutang. Jika keempat tips sebelumnya tidak berhasil, yang harus dilakukan adalah untuk memberi “peringatan”. “Peringatan” bisa berupa mengirimkan salinan kontrak pembelian atau kerjasama dengan menebalkan pasal-pasal yang berisi sanksi. Cara ini mungkin akan membuat pelanggan sadar dengan piutang yang ia miliki terhadap perusahaan.
Setelah mengetahui tentang perputaran piutang , tidak perlu bingung harus kemana mengurus urusan pajak anda. Kami dari Consultan Pajak Attax Indonesia siap membantu anda.
Komentar Terbaru